Sabtu, 12 April 2014

Aku Ra popo

Di jejaring sosial saat ini nampaknya ada kalimat yang lagi ngetrend "Aku Rapopo" entah dalam bentuk memasukkannya dalam sebuah kalimat atau dalam bentuk visualisasi gambar, tidak lupa menambahkan hastag #akurapopo.

Saya yang tahunya cuman bahasa indonesia dan sedikit bahasa Bugis Makassar jadi bingung, arti kata Aku Rapopo apa ya? Karena kalau dilihat sepertinya berasal dari bahasa Jawa.

Karena penasaran, saya coba mencari  tahu arti kata dan siapa yang mempopulerkan istilah ini via googling.
Ternyata aku ra popo memang berasal dari bahasa Jawa yang berarti "aku tidak apa-apa" atau bisa juga berarti "aku baik-baik saja". Kalau pengertian lebih dalamnya lagi, aku ra popo menunjukkan ucapan untuk memperlihatkan ketegaran meski si pengucap lagi mengalami suatu musibah atau sesuatu yang tidak mengenakkan alias kondisi lagi kurang oke.

Istilah aku ra popo sendiri ternyata dipopulerkan oleh artis Julia Peres, jokowi, mario teguh dan masih banyak lagi, silahkan googling aja lebih lanjut pemirsa, karena informasi yang saya tuliskan ini cukup untuk menjawab penasaran saya ^_^

=======

Kalau untuk istilah ngetrend seperti ini memang saya agak rada laload, mungkin karena kami tidak menyediakan sarana televisi di rumah jadi agak ketinggalan. Teringat kalimat-kalimat dulu yang sempat ngetrend Alhamdulillah yah atau Trus gue harus bilang WOW gitu??, Ciyuss Miapa....ckckck. Belakangan baru ngeh dengan istilah tersebut. Tapi untuk aku ra popo baru coba mencari tahu karena ga tahu artinya hihihi...

Memang dalam dunia internet sekarang ini, apalagi dengan menjamurnya berbagai aplikasi jejaring sosial dan chatting, istilah seperti ini begitu cepat menyebar ibarat virus... 
Satu pesan bisa dengan mudahnya menyebar, dengan satu atau dua kali klik. Entah itu pesan kebaikan ataupun keburukan...
Sekarang kita kembalikan ke diri masing-masing, mudah-mudahan kita salah satu pencentus atau penyebar pesan kebaikan bukan sebaliknya...

#remindermyself  ^_^



 

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Syukron telah membaca postingan kami, silahkan meninggalkan komentar ^_^

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...